23 November 2010

PENGUMUMAN PENERIMAAN CPNS PEMKO PADANGSIDIMPUAN FORMASI 2010

Pemko Padangsidimpuan (Psp) akan memberlakukan tes urine dalam penerimaan CPNS tahun 2010. Namun, tes urine tersebut akan dilakukan kepada pelamar yang telah dinyatakan lulus ujian.

“Khusus untuk tes urine kepada pelamar akan diminta nantinya usai pelamar CPNS dinyatakan lulus ujian. Selain itu, nantinya juga akan diminta syarat administrasi bagi pelamar CPNS yang lulus untuk daftar ulang ke BKD, yakni surat keterangan sehat dari dokter setempat,” kata Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Psp, Asli Rangkuti.

Dijelaskan Asli, jika nantinya dalam surat keterangan sehat dari dokter diketahui pelamar yang lulus tes CPNS ada terindikasi urinenya mengandung narkoba atau zat adiktif lainnya, maka BKD Psp akan menyurati Badan Kepegawaian Negara (BKN) untuk membatalkan kelulusan pelamar tersebut. “Kita akan surati BKN agar pelamar itu digugurkan atau dibatalkan lulus ujian CPNS,” tegas Asli.

Sementara terkait diperbolehkannya membuat soal CPNS bermuatan lokal atau kedaerahan oleh Kemenpan & RB, Asli Rangkuti mengaku itu sepenuhnya diserahkan pada perguruan tinggi negeri (PTN) yang akan digandeng untuk bekerja sama dalam penerimaan CPNS.

Dijelaskan Kepala BKD Psp, berkaca pada kejadian saat penerimaan CPNS di Kementerian Perdagangan yang memasukkan soal tentang lagu Presiden SBY yang kemudian belakangan bermasalah, maka pihaknya tidak akan memasukkan soal daerah dalam ujian CPNS. “Kalau kita buat soal siapa nama Wali Kota Psp saat ini, kan tidak etis, lagipula sudah ada pengalaman di depan mata kita sendiri. Jadi untuk soal, kita serahkan sepenuhnya kepada PTN yang kita ajak kerja sama, sekalian untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan seperti dugaan kebocoran soal dan lain sebagainya,” jelasnya.

Ketika ditanya dengan PTN mana Pemko Psp akan melakukan kerja sama dalam penerimaan CPNS tahun ini, Asli hanya memberikan gambaran bahwa sesuai pengalaman tahun lalu, maka kemungkinan besar Pemko Psp akan kembali menjalin kerja sama dengan Universitas Sebelas Maret, Surakarta.

“Sudah ada kerja sama yang baik, kenapa lagi kita harus menjajaki dengan yang lain? Toh BKN juga tidak menyebutkan harus bekerja sama dengan PTN ini atau itu, hanya disebutkan dengan PTN saja. Jadi kita pikir karena hasil pengalaman tahun lalu sudah sangat baik, kenapa harus kita cari lagi yang lain. Sekali kita tegaskan untuk pembuatan soal sepenuhnya kita serahkan kepada PTN,” tegasnya.

Sementara itu jumlah formasi penerimaan CPNS untuk Kota Psp tahun ini sebanyak 210 orang. Rinciannya, untuk formasi tenaga guru sebanyak 108, kesehatan sebanyak 56, dan tenaga tekhnis 46. Tidak ada penerimaan untuk tamatan SMA sederajat.

Untuk formasi CPNS Pemko Padangsidimpuan lengkap silahkan di download disini dan disini

21 November 2010

PENGUMUMAN PENERIMAAN CPNS KABUPATEN TAPANULI SELATAN FORMASI 2010

Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel), H Syahrul Martua Pasaribu, menegaskan bahwa seleksi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2010 ini digelar secara transparan dan fair.

“Kita gelar secara fair,” tegas Bupati kepada wartawan usai ziarah di makam pahlawan Simago-Mago, Kecamatan Sipirok, Kabupaten Tapsel dalam rangka memperingati hari Pahlawan 10 Nopember, Rabu (10/11).

Dalam penerimaan CPNS, Pemkab Tapsel bekerjasama dengan Universitas Sumatera Utara (USU) sebagai salah satu Perguruan Tinggi Negeri (PTN) terbaik Sumut dalam membuat dan memeriksa hasil ujian CPNS.

“Kawan-kawanlah yang menilai sendiri bagaimana USU. Itulah jawaban bahwa penerimaan CPNS tahun ini berlangsung fair,” tegas Bupati lagi. Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Tapsel, Drs Aswad Daulay MH menyebutkan hingga saat ini pihaknya belum ada menerima penetapan rincian formasi CPNS Tapsel 2010 dari Menpan.

Wakil Bupati Tapsel, Aldinz Rapolo Siregar menyampaikan kuota CPNS Tapsel tahun 2010 ini sebanyak 229 orang, tapi rincian tiap formasinya belum final dari Menpan baik untuk tenaga kependidikan, tenaga medis dan tenaga teknis lainnya. Wabup juga mengungkapkan penerimaan CPNS tahun 2010 ini digelar transparan.

Untuk formasi CPNS Pemkab Tapanuli Selatan 2010 lengkap silahkan di download disini



19 November 2010

PENGUMUMAN PENERIMAAN CPNS PEMKAB TAPANULI TENGAH FORMASI 2010

Untuk formasi CPNS Pemkab Tapanuli Tengah 2010 lengkap silahkan di download disini



PENGUMUMAN PENERIMAAN CPNS PEMKO SIBOLGA FORMASI 2010

Dari 360 jatah yang diperoleh Pemerintah Kota (Pemko) Sibolga dalam penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2010 ini, kualifikasi pendidikan dari D-III Keperawatan dan D-III Komputer yang terbanyak untuk formasi kebutuhan CPNS di Kota Sibolga.


"Kualifikasi pendidikan dari D-III Keperawatan sebanyak 32 orang dalam formasi tenaga kesehatan, sementara D-III Komputer sebanyak 23 dalam formasi tenaga teknis," ujar Kepala Badan Kepegawaian, Pendidikan dan Pelatihan (BKPP)Kota Sibolga Eddy Johan Lubis di kantor Wali Kota Sibolga.

Kemudian, lanjut dia, disusul kualifikasi pendidikan dari D-III Kebidanan sebanyak 22, S-1 PGSD Guru kelas dan D-II PGSD Guru kelas untuk kebutuhan tenaga guru SD Negeri sebanyak 19, S-1 Ekonomi Akuntansi untuk tenaga teknis Penata Laporan Keuangan sebanyak 14, D-III Ekonomi Akuntansi/Keuangan untuk tenaga teknis Verifikator Keuangan sebanyak 13, S-1 Ekonomi Manajemen untuk tenaga teknis Penyusunan Program dan Evaluasi sebanyak 12, dan S-1 Komunikasi/Dakwah/Sosiologi/Sosiatri/Kesejahteraan Sosial untuk tenaga teknis Penyuluh Keluarga Berencana (KB)sebanyak 12.

Menurut Eddy Johan Lubis, sejak kemarin Selasa (16/11), pihaknya sudah melakukan penempelan pengumuman penerimaan CPNS di papan pengumuman kantor Wali Kota Sibolga Jalan Jl. Dr. Sutomo No. 26 A Sibolga dan dikantor-kantor Kecamatan dan Kelurahan se-Kota Sibolga.

"Maka itu kepada masyarakat atau calon pendaftar CPNS yang ingin mengetahui informasi selengkapnya tentang pengumuman peneriamaan CPNS ini kita imbau agar mereka mendatangi kantor Wali Kota Sibolga tepatnya di depan pos jaga Satpol PP ada papan pengumuman dan kemudian dapat dilihat di papan pengumuman kantor-kantor Kecamatan serta Kelurahan se-Kota Sibolga," imbaunya.

Sementara itu, di kantor Wali Kota Sibolga sejak diumumkannya formasi CPNS Kota Sibolga di papan pengumuman di kantor itu, sejumlah masyarakat atau calon pendaftar CPNS sudah mulai terlihat berdatangan silih berganti untuk melihat kertas yang tertempel di papan pengumuman itu, namun warga tersebut terlihat tidak begitu ramai.Bagi mereka yang datang ada yang mencatat persyaratannya dan sebagian lagi hanya melihat untuk memastikan jumlah rincian formasi serta kualifikasi pendidikan CPNS yang diterima

Untuk formasi CPNS Pemko Sibolga 2010 lengkap silahkan di download disini

PENGUMUMAN PENERIMAAN CPNS PEMKAB MANDAILING NATAL FORMASI 2010

Penerimaan formasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2010 di Kabupaten Mandailing Natal (Madina) tinggal menunggu hari yang di laksanakan pemerintah daerah bersama seluruh provinsi Sumatra Utara, demikian di katakan Iswadi Sekretaris Satma Madina yang didampingi Kabid Infokom dan Politik Khairul Nasri Nasution, Sabtu (06/11) di Panyabungan.

“Kita berharap penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil ( CPNS) 2010 di Madina harus tranparans dan akuntabilitas agar bebas dari KKN, dan jangan ada mengambil keuntungan untuk menjaring calon pemerintahan yang berkualitas dan bermartabat ke depan. Pemerintah Daerah harus lebih terbuka dalam formasi CPNS 2010, agar kerjasama dengan Universitas yang ada di Sumatra Utaraa (Sumut) seperti USU dan Unimed tidak sepeti tahun sebelumnya yang berkerjasama dengan Universitas Padjajaran di Pulau Jawa,” kata Iswadi

Lanjutnya, kepala daerah harus bersikap netral dan tegas kepada calo-calo yang mengambil keuntungan dari penerimaan CPNS, demi terciptanya pemerintah yang Good Goverment dan Clean Goverment. Kita melihat pengalaman-pengalaman sebelumnya penerimaan CPNS adalah sebagai proyek besar bagi kepala daerah yang masih cenderung pada isilah 3D, Duit, Deking dan Dukun. Kalau ini terus-terusan yang menjadi patokan dalam kehidupan berbangsa kapan kita bisa mampu memperbaiki Negara ini dari krisis moral masyarakat dan pemerintahan yang carut marut,” tukasnya.

Hal senada juga di ungkapkan Tokoh Pemerhati Sosial dan Politik Baktar Nasution di Panyabungan, Sabtu (06/11). Menurut dia, pupus sudah nasib si miskin untuk menjadi CPNS. “Saya dengar isu-isu berkembang di kalangan masyarakat Madina untuk menjadi pegawai negeri sipil (PNS) saja harus ada uang Rp.70 juta hingga ratusan juta, penerimaan CPNS sudah dijadikan ajang bisnis tidak ada lagi kesempatan untuk si miskin menjadi pegawai negeri sipil (PNS ).

Baktar berharap kepada Pj Bupati Mandailing Natal Ir.Aspan Sopian Batubara MM.agar mencari orang yang benar-benar bisa menjadi seorang pegawai negri sipil yang mempunyai wibawa, dan kemampuan jangan hanya mempunyai uang atau deking sehingga memberi kesempatan bagi si miskin yang tak mempunyai uang tapi mempunyai kemampuan.

Soal Muatan Lokal akan Dibuat

Bagi pelamar CPNS di Pemkab Madina tahun 2010 ini, jika telah lulus ujian seleksi nantinya akan mengikuti tes urine untuk mendeteksi apakah terlibat narkoba atau penyakit lainnya. Bukan itu saja, dalam penyusunan soal-soal ujian, Pemkab juga akan memasukkan soal tentang kultur Madina untuk mengisi soal muatan lokal.

Hal ini diungkapkan Pj Bupati Madina Ir H Aspan Sofian Batubara MM melalui Kepala Bagian Humasy, M Taufik Lubis SH, Kamis (18/11).

Diutarakan Taufik, penerimaan CPNS akan dilaksanakan sesuai mekanisme dan peraturan yang ada, apalagi mengenai kesehatan fisik pelamar. Di mana dalam hal ini termasuk salah satunya mengikuti test urine untuk mengantisipasi CPNS yang terlibat narkoba dan penyakit lainnya. “Kita akan lakukan tes urine bagi CPNS yang telah lulus ujian penyaringan dan hasilnya akan dilaporkan kepada MenPAN & RB. Kemudian sebelum prajabatan juga akan dites lagi, jadi kebiasaannya akan ditest dua kali,” sebut Taufik.

Tes urine akan dilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Panyabungan Kabupaten Madina. Namun megenai waktu dan tanggalnya, belum ditetapkan.

“Belum ditetapkan tetapi yang pasti tes urine itu akan tetap dilakukan seperti penerimaan sebelumnya,” sebut Taufik.

Dijelaskannya lagi, Pemkab Madina dalam pembuatan soal akan memasukkan soal-soal daerah untuk muatan lokal. Sebab, sungguh tidak logis apabila pelamar yang lulus nantinya tak mengetahui sedikitpun tentang kultur Kabupaten Madina.

“Kita juga membuat soal daerah dan jumlahnya belum ditetapkan. Seperti tahun lalu kita juga menyiapkan soal daerah seperti jumlah kecamatan di Madina, tanggal dan tahun berapa Kabupaten Madina dimekarkan,” ungkapnya.

Kepala BKD Madina Asrul Daulay SIP menambahkan, pelamar yang tidak memenuhi persyaratan tidak dibenarkan untuk melamar dan mengikuti ujian penerimaan CPNS.

Kemudian, berkas lamaran yang sudah diserahkan tidak dapat diminta kembali dan menjadi arsip Pemkab Madina. Dan bagi pelamar yang memalsukan identitas atau dokumen akan dilimpahkan kepada pihak yang berwajib untuk diproses sesuai ketentuan hukum yang berlaku. Pelamar yang menggunakan ijazah sementara atau Surat Keterangan Tanda Lulus Sementara tidak dibenarkan untuk melamar atau mengikuti ujian penyaringan. Dan apabila panitia membutuhkan dokumen asli, pelamar harus dapat menunjukkan, sedangkan untuk perlengkapan ujian yakni perlengkapan ujian yang harus dibawa oleh setiap peserta ujian yakni Nomor Ujian, Pensil 2B dan penghapus, alat tulis dan handboard, tidak menggugat keputusan hasil ujian penyaringan CPNS Madina 2010.

Untuk formasi CPNS Pemkab MADINA 2010 lengkap silahkan di download disini


PENGUMUMAN PENERIMAAN CPNS KABUPATEN LABUHAN BATU FORMASI 2010

Pemerintah Kabupaten Labuhanbatu pada tahun 2010 ini, akan menerima 219 Orang CPNS (Calon Pegawai Negeri Sipil) dari pelamar umum dengan kualifikasi pendidikan dari berbagai jurusan yang akan dipekerjakan sebagai Tenaga Guru 98 orang, Tenaga Kesehatan 66 orang dan Tenaga Teknis 55 orang.

Sebagai informasi kepada masyarakat yang ingin melamar, Pendaftaran CPNS ini dimulai tanggal 20 Nopember s/d 4 Desember 2010, khusus untuk Tenaga Guru supaya mendaftar di Dinas Pendidikan Kabupaten Labuhanbatu, untuk Tenaga Kesehatan di Dinas Kesehatan Kabupaten Labuhanbatu sedangkan untuk Tenaga Teknis mendaftar di Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Labuhanbatu.

Lebih lengkapnya pengumuman Bupati Labuhanbatu tentang Penerimaan CPNS tahun 2010 ini, dapat dilihat langsung di Papan Pengumuman Bagian Humas, Infokom Setdakab Labuhanbatu (Kantor Bupati), Kantor BKD Labuhanbatu, Kantor Dinas Pendidikan Jalan Menara Rantauprapat dan melalui Internet di www.labuhanbatukab.go.id.

Bupati Labuhanbatu dr.H.Tigor Panusunan Siregar, Sp.PD dalam rapat tentang penerimaan CPNS ini, Selasa (16/11) pagi menegaskan, secara nasional, Penerimaan ini harus terbersih, untuk anak-anak Indonesia dari Sabang sampai Marauke.

Sedang kepada panitia agar memberikan pelayanan yang terbaik kepada para pelamar saat pendaftaran. Bekerjalah sesuai ketentuan, berlakukan hukum "Hitam Putih" di panitia penerimaan tanpa ada pilih kasih, bantu Pemkab Labuhanbatu untuk mendapatkan CPNS yang terbaik.

Khusus kepada para pelamar, bupati juga mengingatkan, aat testing atau ujian berlangsung baik panitia maupun peserta dilarang membawa HP, tas maupun buku ke dalam ruangan. Bagi peserta yang terlambat sampai batas waktu 10 menit akan dikeluarkan dan tidak bisa mengikuti testing atau ujian, sebab keada peserta sudah diberikan tenggang waktu 5 menit.

Kepada para pelamar bupati juga mengingatkan, agar jangan coba-coba percaya dengan calo yang menjanjikan, mengurus dan meluluskan CPNS, karena itu akan merugikan diri sendiri, sebab Pemkab Labuhanbatu sudah tiga tahun terakhir ini melaksanakan penerimaan CPNS dari pelamar umum dilakukan secara bersih dan murni, ucap Tigor

Untuk formasi CPNS Pemkab Labuhan Batu 2010 lengkap silahkan di download disini

PENGUMUMAN PENERIMAAN CPNS KABUPATEN PADANG LAWAS FORMASI 2010

Semakin dekatnya penerimaan calon pegawai negeri sipil (CPNS) di Kabupaten Padang Lawas (Palas) tahun 2010 dimanfaatkan oleh segelintir calo CPNS. Calo tersebut mengaku dapat meluluskan seseorang dengan syarat memberikan sejumlah uang. Satu kursi CPNS untuk tingkat pendidikan S1 atau sarjana dipatok sekitar Rp100 juta, DIII sekitar Rp80 juta, dan setingkat SMA Rp60 juta.

Salah seorang calon pelamar CPNS, yang tak ingin namanya di sebut, mengaku mendapat informasi dari beberapa warga, untuk sarjana jika ingin lulus CPNS harus membayar Rp100 juta. “Kalau ngurus, bisa lulus CPNS. Rp100 juta untuk sarjana. Bekingnya katanya pejabat Pemkab,” ujarnya, kemarin.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Palas, Drs Hamzah Hasibuan ketika dikonfirmasi METRO, Kamis (18/11), mengimbau masyarakat untuk tidak percaya kepada calo, apalagi calo yang mencatut nama pejabat di lingkungan Pemkab Palas dengan meminta uang kepada calon pelamar agar bisa lulus menjadi CPNS.

“Isu tersebut tidak benar. Hingga saat ini kita melakukan pelaksanaan penjaringan penerimaan CPNS dengan seketat-ketatanya sesuai mekanisme petunjuk Menpan & RB (Kementerian Pendayagunaan Paratur Negara dan Reformasi Birokrasi). Jangan percaya sama calo, karena itu tidak benar. Kita khawatir akan banyak masyarakat nantinya akan menjadi korban calo jika mempercayainya,” kata Hamzah.

DPRD Diminta Kawal Ketat

Ketua GP Anshor Kabupaten Palas Abdul Rahman Daulay meminta DPRD Palas mengawal ketat pelaksanaan CPNS tahun ini. “DPRD harus membentuk tim, jangan bentukan pemerintah,” ucap Rahman.

Ketua Pemuda Islam Kabupaten Palas, ustadz Samrul Fuad Nasution SHI SPdI menegaskan, bagi mereka yang menyogok dan disogok dalam memuluskan suatu keinginan, hukumnya secara Islam adalah haram dan masuk neraka.

Hal tersebut berdasarkan salah satu hadits Nabi Muhammad SAW yang perawihnya Sohih Bukhori dan Muslim.

Diutarakannya, Bupati Palas Basyrah Lubis dan Wabup H TSO diminta untuk tidak coba-coba melakukan ‘jual kursi’ dalam penerimaan CPNS tahun ini. Sebab yang akan merugi nantinya adalah rakyat Palas sendiri.

“Yang harus kita pikirkan bersama agar PNS yang duduk nantinya karena brilian atau pintar otaknya, bukan karena banyak duitnya,” pungkasnya.
Untuk diketahui, jumlah CPNS Palas yang akan diterima sebanyak 360 orang. Rinciannya, untuk tenaga guru 130 orang, tenaga kesehatan 107, dan tenaga teknis 123 orang.

Sumber : http://apakabarsidimpuan.com/

Untuk formasi CPNS Pemkab PALAS 2010 lengkap silahkan di download disini

SISWA/I BERPRESTASI SEMESTER GANJIL T.P 2011-2012

Peringatan Hari PGRI 25 Nopember 2011

Kunjungan Bupati Tapanuli Selatan

PROFIL 1